Minggu, 09 Maret 2014

Siswa SDN Beleka Belajar Tanpa Meja Kursi


LOMBOK TENGAH MP
Suksesnya pendidikan dilandasi juga dengan adanya pasilitas yang lengkap dan guru yang  profesional dalam hal mengajar. Namun di SDN 2 Beleka Kecamatan Pratim masih  kekurangan dalam  pasiltas di kelas satu sampai kelas lima. “sarana prasarana masih sangat kurang di kelas dua, sampai-sampai anak didik kita harus menulis tanpa kursi dan meja di saat jam pelajaran” kata Lasio,Amd.pd selaku Kepsek
Sudah berapa lama belajar tanpa kursi dan meja tanya wartawan, Dia Mengatakan sejak 2009 lalu ”sudah lama seperti ini mas, karena kurangnya pengawasan dari dinas terkait”, jawab Kepsek.

Sementara itu  menurut Kepala UPT Dikpora Kecamatan Praya Timur Najamudin,  kurangnya pasilitas dikarenakan tidak adanya anggaran dari UPT Pratim, untuk itu pihaknya hanya menunggu realisasi dari pemerintah daerah. “Kita tunggu realisasi dari Dinas  dan PNPM juga seharusnya ikut seta dalam pengembangan pendidikan yang ada di desa setempat “jelasnya|ha .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar